Joomla adalah salah satu pilihan CMS terbaik yang menjadi andalan untuk membuat website. Meskipun masih tergolong sebagai pendatang baru, Joomla disebut-sebut sebagai pesaing kuat dari CMS populer, WordPress. Wah, kira-kira apa yang membuat Joomla cukup hebat ya?
Jika saat ini kamu sedang mencari CMS yang tepat, kamu dapat mempertimbangkan untuk menggunakan Joomla. Untuk mengetahui selengkapnya tentang Joomla, mari langsung meluncur ke pembahasan di bawah ini, yuk!
Apa Itu Joomla?
Joomla adalah Content Management System (CMS) yang digunakan lebih dari 3% website di seluruh dunia. Mengutip dari Joomla.org, pengguna aktif CMS ini tercatat nyaris mencapai 2 juta. Hal ini dikarenakan kemampuan Joomla untuk menyediakan sistem inventaris yang mampu menyederhanakan penyimpanan data menjadi lebih rapi.
Joomla mampu bekerja dengan baik untuk mengelola toko online, blog pribadi, website forum, hingga website organisasi non-profit dalam skala lokal hingga internasional. Bahasa pemrograman yang digunakan untuk mengoperasikan Joomla adalah SQL dan PHP.
Walau baru dirilis pada tahun 2005, hingga kini jumlah pengguna Joomla teus bertambah. Terutama untuk pengguna berpengalaman. Hal ini dikarenakan Joomla lebih fleksibel pada sisi front-end dan back-end. Namun, jangan khawatir Joomla tetap mudah untuk dipahami dan digunakan.
Kamu bisa menemukan banyak contoh website yang menggunakan Joomla sebagai dukungan CMS nya. Misalnya seperti Linux.com, IKEA, Harvard University, web Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, dan lain-lain. Hingga kini bahkan penyedia jasa hosting kebanyakan juga menyediakan Joomla secara gratis, lho.
Fitur Joomla
Sebagai salah satu CMS terpopuler yang digunakan oleh berbagai website ternama di seluruh dunia, Joomla memiliki sejumlah fitur hebat yang dapat disesuaikan penggunaannya. Adapun beberapa fitur Joomla adalah sebagai berikut ini:
- Media manager. Seperti halnya CMS lain, Joomla juga menyediakan pengelolaan media untuk menyimpan gambar untuk disertakan dalam artikel yang ingin dipublikasikan.
- Forum. Joomla menyediakan ruang untuk para penggunanya saling terhubung. Dengan memanfaatkan fitur ini, kamu bisa berbagi pengalaman dengan pengguna Joomla lainnya.
- Content management. Kamu dapat menyimpan berbagai konten bahan tayang website sesuai dengan kategori maupun waktu publikasinya.
- Template. Ada banyak pilihan template di Joomla. Kamu dapat menggunakannya sesuka hati untuk mengatur tampilan dan tata letak website agar terlihat lebih menarik.
Keunggulan Joomla
Jika dibandingkan dengan CMS lainnya, Joomla memiliki sejumlah keunggulan yang membuatnya lebih menarik. Penasaran, apa saja kelebihannya tersebut? Berikut ini adalah beberapa keunggulan Joomla:
1. Tersedia Gratis
Joomla adalah software cms yang bersifat open source. Siapa saja bisa menemukan dan mengunduh Joomla langsung dari website resminya. Lengkap dengan berbagai pilihan plugin dan temanya, Joomla bisa diinstal gratis tanpa biaya berlangganan.
2. Memiliki Fitur yang Fleksibel
Bicara soal kelebihan Joomla, content management system ini terkenal dengan berbagai fiturnya yang fleksibel. Dengan memanfaatkan fitur-fitur yang terdapat di dalam Joomla, kamu dapat menciptakan website tanpa menghabiskan banyak waktu.
Di samping itu, Joomla juga dibekali dengan 35 ekstensi yang membuatnya layak dijadikan CMS andalan untuk membangun website berperforma tinggi. Ekstensi ini dapat membantumu untuk mengelola maupun meningkatkan performa dari website.
Tidak perlu khawatir untuk memilih ekstensi yang sesuai dengan kebutuhanmu. Ekstensi Joomla ditampilkan sesuai dengan kategorinya. Mulai dari kategori ekstensi bahasa, plugin, template, component, dan modules.
3. SEO-Friendly
Membangun website tidak bisa sembarangan, kamu tentu juga perlu memperhatikan aspek optimasi SEO websitemu. Ketahuilah, Joomla adalah salah satu cms yang sudah SEO-friendly, lho. Kamu bisa berfokus untuk menampilkan konten-konten berkualitas dan biarkan Google untuk mengindeks websitemu.
4. Menyediakan Dukungan Komunitas
Sebagai salah satu CMS populer, kamu tidak perlu khawatir jika menemui kendala seperti error saat update. Joomla memiliki dokumentasi yang lengkap, termasuk dengan dukungan komunitas luas. Kamu dapat membangun relasi dan berbagi berbagai tips dengan sesama pengguna melalui forum Joomla.
5. Mudah Digunakan
Dukungan fitur yang kompleks, ekstensi yang banyak, dan bahasa pemrograman dasar PHP & SQL tidak lantas membuatnya rumit. Joomla adalah CMS yang mudah digunakan dan dapat membantu pengguna membuat halaman website dengan efektif dan efisien.
Berbagai fiturnya justru bisa memudahkanmu untuk menghubungkan situs web dengan media sosial. Bukan hanya itu saja, kamu bahkan dapat menghubungkannya ke e-commerce tanpa memerlukan bantuan ekstensi. Tidak heran jika Joomla disebut cocok bagi pengguna yang ingin membuat website e-commerce.
Cara Menggunakan Joomla
Nah, kini kamu sudah mengetahui tentang Joomla. Jika kamu tertarik untuk menggunakannya, pastikan untuk mengetahui bagaimana cara menggunakannya terlebih dahulu, ya. Mari ikuti langkah-langkah di bawah ini!
1. Install Joomla
Pertama-tama, kamu dapat mulai menggunakan Joomla dengan menginstallnya dulu. Lakukan login cPanel hosting. Pada halaman beranda cPanel, temukan menu Softaculous App Installer. Selanjutnya, pilihlah Joomla.
Jika sudah, tekanlah tombol Install Now untuk memulai pemasangan Joomla. Berikutnya, kamu akan diminta untuk mengisi beberapa informasi. Lengkapi semua kolom sesuai dengan petunjuk dan ikuti proses instalasi Joomla. Apabila Joomla sudah terpasang, lakukan login menuju dashboard melalui tautan https://namadomainkamu.com/administrator.
2. Buat Website
Usai berhasil memasang Joomla, kamu bisa mulai membuat website sesuka hatimu. Kamu bisa menambahkan artikel baru, membuat kategori, membuat menu website, hingga menambahkan featured artikel. Semua perubahan yang sudah disimpan bisa dilihat melalui domain website milikmu langsung.
3. Gunakan Ekstensi
Cara selanjutnya untuk menggunakan Joomla adalah dengan menggunakan pilihan ekstensinya. Untuk menggunakan ekstensi, kamu perlu mengakses menu Extensions. Dalam menu ini, kamu bisa memilih untuk menambahkan ekstensi dari menu modules, components, dan lainnya.
4. Pasang Template Joomla
Terakhir, maksimalkan penggunaan Joomla dengan memasang template. Masuklah ke menu Extensions dan klik opsi Manage and Install. Pada bagian ini akan tersedia halaman upload untuk mengunggah plugin, template, maupun file lainnya. Begitu template sudah diinstal, kamu bisa menyesuaikannya pada tampilan halaman websitemu.
Joomla vs WordPress: Mana yang Paling Bagus?
Seperti yang diketahui, Joomla bukanlah satu-satunya CMS populer saat ini. Joomla terlibat dalam persaingan yang ketat dengan WordPress. Kira-kira mana yang lebih di antara kedua CMS ini? Coba cermati beberapa aspek berikut untuk menemukan jawabannya.
1. Kemudahan Pemakaian
WordPress dan Joomla sama-sama mudah dipelajari, namun keduanya memiliki post editor yang berbeda. Joomla menggunakan editor bernama TinyMCE yang memiliki tampilan familiar, mirip seperti Microsoft Word. Sementara itu, mulai dari versi ke-limanya, WordPress telah menggunakan Gutenberg Editor dengan elemen yang dibagi dalam block-block.
Pemakaian jenis editor ini agak kompleks bagi pengguna yang belum terbiasa. Alhasil, pengguna jadi memerlukan waktu lebih untuk mempelajari Gutenberg Editor di WordPress.
2. Ketersediaan Dukungan Bantuan
Meskipun sama-sama memiliki dukungan komunitas dan dokumentasi yang lengkap, WordPress masih lebih unggul daripada Joomla. Jika dilihat di internet, ketersediaan layanan bantuan hosting WordPress lebih banyak dan lebih mudah ditemukan dibandingkan Joomla.
3. Faktor Keamanan
Sejak awal kemunculannya, Joomla telah menerapkan otentikasi dua langkah. Di samping itu, Joomla juga didukung oleh ekstensi keamanan berupa jHackGuard dan jomDefender. Sedangkan untuk WordPress, sistem keamanannya mendapatkan pembaruan otomatis di setiap update. Di samping itu, tersedia plugin keamanan, seperti WordFence.
Itulah sedikit ulasan tentang pengertian Joomla, fitur, kelebihan, cara menggunakan, dan perbandingannya dengan WordPress. Joomla adalah pilihan CMS tepat bagi pengguna yang ingin membuat website untuk dihubungkan dengan media sosial maupun e-commerce.
Untuk mendukung performa website, pastikan kamu menggunakan Pendopo web, ya! IDwebhost menyediakan layanan hosting termurah se-Indonesia. Lebih dari 100 ribu klien sudah membuktikan, lho. Sekarang giliranmu, yuk beli dan nikmati performa website super cepat!
Sumber : ID WEBHOST